Kepala LPKA Kutoarjo Paparkan Upayakan Pemenuhan Kebutuhan ABH di Depan Para Stakeholder

    Kepala LPKA Kutoarjo Paparkan Upayakan Pemenuhan Kebutuhan ABH di Depan Para Stakeholder
    Paparan Kepala LPKA Kutoarjo di Depan Para Stakeholder

    PURWOREJO - Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas 1 Kutoarjo, Teguh Suroso tampak bersemangat menyampaikan paparan di depan para stakeholder di Aula Resto RM Bebek Goreng H. Dargo Purworejo, Kamis (23/2/2023).

    Kegiatan yang difasilitasi oleh Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) JawabTengah ini, Teguh mengupas tentang kondisi LPKA Kutoarjo terkini dan upaya-upaya yang dilakukan untuk pemenuhan kebutuhan hak-hak Anak Binaan dengan pelibatan para stakeholder.

    "Bangunan LPKA Kutoarjo telah berusia 143 tahun sejak awal berdirinya tahun 1880, cukup sulit untuk dilakukan pengembangan mengingat bangunan tua dan area yang tidak begitu luas, " ucap Teguh.

    Meskipun begitu, saat ini kami sedang melakukan pembenahan-pembenahan untuk peningkatan kualitas pelayanan seperti toilet tamu, perombakan ruang pelayanan terpadu satu pintu, proses perizinan klinik, gudep kepramukaan dan lain sebagainya, imbuh Teguh.

    Program Officer Inklusi PKBI Jateng, Aditya Yuda Pratama mengatakan kegiatan pertemuan stakeholder mengundang kurang lebih 24 instansi terdiri dari pemerintah daerah maupun swasta dilingkungan Kabupaten Purworejo seperti Dukcapil, Dibsosdaldukkb, Dinas kesehatan, Dinas PPPAPMD, prodi psikologi UMP, Kwarcab, Dinas pemuda dan pariwisata, lsm sahabat kapas, forekare, Dinas Pendidikan dan lain-lain.

    Pada sesi akhir dilakukan diskusi dan tanya jawab antara narasumber dengan para stakeholder serta upaya pemenuhan kebutuhan-kebutuhan Anak Binaan secara riil.(DW)

    kemenkumham ditjenpas lpkakutoarjo
    LPKA Klas I Kutoarjo

    LPKA Klas I Kutoarjo

    Artikel Sebelumnya

    Penuhi Layanan Psikologi dan Hukum Anak...

    Artikel Berikutnya

    Apresiasi Kinerja Pegawai, Kepala LPKA Kutoarjo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Serah Terima ABK MT Silver Sincere Dengan KSOP Tanjung Uban
    Danlanud Sultan Hasanuddin Tutup Pendidikan Latihan Kerja 1 Teknik Turboprop Engine Maintenance Basic Specialty Course
    Hadiri Pelatihan Penyidik, Kapolri Minta Jajaran Cegah Potensi Kebocoran Anggaran Negara
    Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Polri Siap Wujudkan Swasembada Jagung 2025

    Ikuti Kami