Tim Cagar Budaya Provinsi Jawa Tengah Lakukan Peninjauan ke LPKA Klas I Kutoarjo

    Tim Cagar Budaya Provinsi Jawa Tengah Lakukan Peninjauan ke LPKA Klas I Kutoarjo
    Kunjungan Tim Cagar Budaya Provinsi Jateng

    KUTOARJO - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo kembali menerima kunjungan kerja dari Balai Peninggalan Cagar Budaya  Provinsi Jawa Tengah dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Kabupaten Purworejo dalam rangka lakukan tindak  lanjut sekaligus monitoring dan survey bangunan cagar budaya Senin (10/10/2022).

    Tim diterima dengan hangat di ruang rapat lantai 2 yang terdiri dari 2 orang dari Balai Peninggalan Cagar Budaya Provinsi Jawa Tengah dan 4 orang dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo. 

    Kepala LPKA Kutoarjo, Hari Winarca melalui Kepala Sub Bagian Umum, Rakhmadi Cahyono beserta jajaran Kepala Seksi lainnya yakni Kepala Seksi Registrasi & Klasifikasi, Kepala Seksi Pembinaan dan juga turut mendampingi Kepala Sub Seksi Administrasi Pengawasan dan Penegakan Disiplin.

    Kepala Bidang Kebudayaan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo, Ibu Woro Theresia menuturkan "Penunjauan akan terus kami lakukan dalam proses penetapan LPKA Kutoarjo nantinya termasuk dalam bangunan cagar budaya atau sebaliknya ." Perlu diketahui banyak hal yang perlu dikaji dalam proses penetapan bangunan cagar budaya yang sedang  dilakukan oleh Tim Cagar Budaya Kabupaten Purworejo.

    Kegiatan kunjungan dilanjutkan dengan keliling area Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas I Kutoarjo dan sekitarnya. Dan tentunya akan terus dilakukan peninjauan dan pengkajian  kembali pada  kesempatan berikutnya.(Ns)

    kemenkumham cagarbudaya lpkakutoarjo
    LPKA Klas I Kutoarjo

    LPKA Klas I Kutoarjo

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kapasitas, Nakes LPKA Kutoarjo...

    Artikel Berikutnya

    Coffee Morning Pegawai LPKA Klas I Kutoarjo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Serah Terima ABK MT Silver Sincere Dengan KSOP Tanjung Uban
    Danlanud Sultan Hasanuddin Tutup Pendidikan Latihan Kerja 1 Teknik Turboprop Engine Maintenance Basic Specialty Course
    Hadiri Pelatihan Penyidik, Kapolri Minta Jajaran Cegah Potensi Kebocoran Anggaran Negara
    Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Polri Siap Wujudkan Swasembada Jagung 2025

    Ikuti Kami